Assalamualaikum. Halo Semuanya! Memasuki hari keenam bulan suci Ramadhan akhirnya Bee dan teman-teman satu kosan mengadakan buka puasa bersama di tempat favorit kami, yaitu Pantai Pulau Datok. Letaknya di Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat dan dekat dengan Kawasan Taman Nasional Gunung Palung (TNGP). Panorama alam yang indah perpaduan antara pantai, bukit juga teluk menjadi daya tarik pengunjung dan wisatawan untuk datang ke Pantai Pulau Datok. Kawasan pantai disana pun terlihat rapi, tertata serta memiliki fasilitas yang cukup lengkap mulai dari musholla dan kios pedagang makanan juga minuman. Pantai ini sudah sangat terkenal di Kalimantan Barat terlebih lagi masyarakat Kayong Utara dan Ketapang.
Jarak dari kosan hingga pantai sangat dekat, hanya sekitar 10 menit bersepeda, set set set, sudah sampai. Setiba di sana kami langsung memesan menu buka puasa, seperti nasi goreng, tempe goreng, dan air kelapa muda murni. Syukurlah saat itu suasana di Pantai tidak terlalu ramai pengunjung. Di masa pandemi sekarang kemana-mana kalau tempatnya ramai, Bee suka khawatir gitu. Kamu juga gak?
Bee dan teman-teman sesama perantau |
Buka puasa dengan air kelapa memang paling segar |
Ngabuburit jadi semakin seru karena teman-teman Bee yang non-muslim pun ikut bergabung dan meramaikan momen buka puasa. Toleransi dan kekeluargaan terasa begitu erat. Dimana mereka juga baru makan saat adzan maghrib berkumandang. Duduk di pinggir pantai sembari merasakan semilir angin sesekali memandang langit dan melempar canda, ternyata sangat menyenangkan. Sayangnya sore hari itu cuaca mendung, indahnya langit senja di Pantai Pulau Datok tertutup awan kelabu.
Berhubung cuaca semakin mendung, maka setelah berbuka puasa kami memutuskan untuk segera pulang. Alhamdulillah, kami enggak kehujanan ketika mengayuh sepeda menuju rumah. Hari itu sangat menyenangkan bisa buka puasa di Pantai bersama teman-teman, karena sudah lama banget kami enggak ngumpul dan main ke pantai bareng. Bee juga bersyukur karena bekerja dan berada di tempat yang sangat indah dan dekat dengan alam, seperti pantai.
Semoga ibada puasa kita lancar dan diterima oleh Allah SWT ya. Sampai jumpa di tulisan Bee selanjutnya. Terus bersyukur, dan tebar kebaikan. Salam!
Komentar
Posting Komentar