Langsung ke konten utama

Jalan-Jalan Ke 5 Destinasi Wisata di Nusa Penida Barat Dalam Sehari

Assalamualaikum. Halo Semuanya! Sudah sampai di Bali, enggak sah rasanya kalau tidak Jalan-Jalan Ke 5 Destinasi Wisata di Nusa Penida Barat Dalam Sehari. Bee ingin sekali bisa menikmati pemandangan keindahan laut jernih hijau dan biru tosca berpadu dengan tebing-tebing tinggi, seperti yang sering muncul di media sosial. Penasaran banget pengen lihat aslinya.

Berhubung Bee tidak punya banyak waktu di Bali, maka Bee putuskan membeli Paket One Day Trip Private Satu Orang ke Nusa Penida Barat seharga Rp. 650.000,-. Ternyata hanya pembelian paketnya yang sesuai jumlah group, sedangkan selama perjalanan akan dicampur dengan group lain. Selama perjalanan di West Nusa Penida, Bee satu rombongan dengan pasangan dari Qatar dan India, dan satu orang dari Mesir.

Terlepas dari kesedihan dan kekecewaan di sana, Bee akui Nusa Penida Masya Allah indah banget. Berikut lima tempat wisata Nusa Penida Barat yang Bee kunjungi dalam satu hari, yaitu Kelingking BeachPaluang CliffBroken Beach, Angels Billabong, dan Crystal Bay Beach.

1. Kelingking Beach

Pantai Kelingking merupakan objek wisata terpopuler dan paling sering muncul di media sosial, ygy! Masya Allah banget apa yang Bee lihat di balik layar handphone dan aslinya sama cantiknya. Pemandangan tebing berbentuk kelinking (yang menurut Bee mirip dinosaurus, hehe) tampak sangat menakjubkan dengan gulungan ombak laut yang membentuk buih-buih putih. Panorama laut berwarna biru tosca sangat memanjakan mata. 

Beli Paket One Day Trip Sendiri ke Kelingking Beach  Nusa Penida Bali
Kelingking Beach di Nusa Penida yang Menawan

2. Paluang Cliff

Tak jauh dari Kelingking Beach, sekitar kurang dari 5 menit menggunakan mobil, Bee sudah sampai di tempat wisata selanjutnya, Paluang Cliff. Dari namanya sudah bisa ditebak ya ada apa disana. Yaps, tebing tinggi berwarna hijau berpadu dengan keindahan laut yang super super menawan. Di sinilah spot-spot foto instagramable berada, mulai dari yang berbentuk kapal, sarang burung, ayunan, hingga tangan. Dengan membayar Rp. 30.000,- kita dapat berfoto ria di seluruh spot fotonya. Bee baper nih setiap lihat pasangan-pasangan yang foto di sini, haha, pokoknya kalau ada rezeki dan sehat in sya Allah pengen balik lagi ke sini sama ayang babe.

Beli Paket One Day Trip Sendiri ke Paluang Cliff  Nusa Penida Bali
Spot foto di Paluang Cliff | In frame: Aru

3. Angels Billabong

Setelah kurang lebih 30 menit perjalanan dari Paluang Cliff, Bee dan rombongan trip berhenti di lokal restoran untuk makan siang. Selanjutnya tak jauh dari restoran, kami jalan kaki menuju Angels Billabong. Seperti di tempat-tempat sebelumnya, di sana sudah dipenuhi oleh turis-turis yang terlihat asik mengabadikan momen dan keindahan pemandangan berupa dua bebatuan besar dipadu dengan laut biru. Di bawah bebatuan besar tersebut terdapat kolam jernih berwarna hijau yang sangat indah sehingga disebut mirip kolam bidadari. Jujur saja Bee tergoda ingin main air ataupun sekedar merendamkan kaki di kolamnya saat cuaca yang sangat panas dan terik-teriknya. Tapi sayang kami masih mempunyai dua tempat lainnya yang harus dikunjungi sedangkan waktu sudah menunjukkan waktu sekitar pukul 12:00 WITA. Sembari meninggalkan Angels Billabong, Bee hanya bisa memandang orang-orang yang berenang di kolam dengan wajah sedih, sedikit iri, tapi di dalam hati terus bilang, "udah oka, udah. Sekarang rezekinya foto-foto dulu, nanti kalau ke sini lagi semoga bisa main air di sini ya."

Beli Paket One Day Trip Sendiri ke Angels Billabong Nusa Penida Bali
Orang-orang biasanya berenang di bawah bebatuan 

4. Broken Beach

Angels Billabong dan Broken Beach sangat dekat. Tuk, tuk, tuk, jalan kaki enggak sampai 10 menit udah di Broken Beach. Sesuai namanya Broken yang artinya hancur atau rusak, pantai ini menyajikan pemandangan berupa terbing yang memiliki lubang besar yang menganga dengan di bawahnya air jernih berwarna biru emerald dan gulungan ombak melalui lubang tersebut. Dari kejauhan Bee bisa melihat orang-orang jalan di atas tebing yang berlubang tersebut. Di sini banyak spot untuk foto-foto, jadi jangan khawatir gak kebagian buat foto-foto, asal sabar saja ngantrinya. 

Beli Paket One Day Trip Sendiri ke Broken Beach  Nusa Penida Bali
Spot foto terkenal lainnya di Nusa Penida Barat, Bali

5. Crystal Bay Beach

Waktu menunjukkan pukul sekitar hampir dua siang, bisa kamu bayangkan panas dan teriknya matahari saat itu. Tapi menariknya banyak turis yang berjemur dan berenang di pantai. Bee memang tidak ada niatan untuk nyemplung ke pantai karena ribet ganti pakaiannya dan tidak enak badan juga. Maka Bee putuskan cukup duduk-duduk santai di pinggir pantai sembari sesekali melihat orang-orang sekitar. Ada yang tidur beralaskan kain atau tikar seadanya, ada anak-anak yang tengah asik membuat benteng dari pasir, ada juga yang berenang di pantai. Ya bisa dibilang suasana di pantai saat itu sangat ramai dan penuh. Saking asiknya meratiin orang-orang, Bee pun ketiduran dan tanpa sadar Bee terlambat pergi ke titik kumpul. Terima kasih suami Aru yang bela-belain nyamperin Bee. Anehnya Pak Guide nya hanya diam dan cerita dari teman satu rombongan Bee, katanya Bee hampir saja mau ditinggal. 

Beli Paket One Day Trip Sendiri ke Crystal Bay Beach  Nusa Penida Bali
Semua orang dan si doggy terlihat senang main di Pantai Crystal Bay 

Kami akhirnya tiba di pelabuhan sekitar pukul 4 sore, dan Alhamdulillah tidak tertinggal kapal. Sesampai di Pelabuhan Sanur, Bee diantar ke penginapan oleh travel agency nya.

Catatan:

  1. Jangan lupa gunakan sunscreen, kacamata, dan topi. Sediakan juga air minum yang cukup karena saat cerah cuacanya lumayan panas.
  2. Jika melakukan perjalanan bersama anak-anak, selalu awasi ya karena beberapa tempat wisata seperti Broken Beach dan Angels Billabong tidak ada pagar kokoh di tepi tebingnya.
  3. Selalu hati-hati saat foto-foto ya, karena banyak lokasi yang tidak berpagar atau hanya pagar tali. Keamanan yang paling utama. Setelah semua aman, baru deh foto-foto.
  4. Jika enggak buru-buru dan ingin menjelajahi Nusa Penida lebih leluasa, saran Bee kamu bisa menginap setidaknya dua hari satu malam. Sehingga kamu dapat berpetualang di Nusa Penida Barat dan Timur. Tapi kalau kamu waktunya terbatas seperti Bee kemarin, silahkan saja ambil paket one day trip nya. Ada banyak jasa penyedia trip di Nusa Penida. 
  5. Bebas mau ambil paket trip atau solo trip di Nusa Penida, yang mana nyamannya saja. Apabila kamu enggak pengen ribet mikirin penginapan, makan, bayar tiket masuk, kendaraan, cari-cari tempatnya maka menggunakan jasa penyedia trip adalah solusinya. Namun kalau kamu tipe slow traveler yang tidak suka terburu-buru saat jalan-jalan dan ingin leluasa menjelajahi objek wisatanya maka silahkan juga solo traveling. Ada banyak yang menyewakan motor di Nusa Penida. Penginapannya juga banyak. Tapi mohon maaf karena Bee belum ada pengalaman menginap di sana, Bee tidak bisa memberikan banyak informasi.
  6. Keberangkatan menggunakan fast boat dari Pelabuhan Sanur pukul 07:00 WITA.
Keadaan Fast Boat Menuju Nusa Penida Bali
Keadaan dalam fast boat

Itinerary Jalan-Jalan Sehari Ke Nusa Penida Barat di Bali
Rangkuman sederhana biaya dan 5 lokasi wisata di Nusa Penida Barat, Bali

Semoga suatu hari nanti Bee bisa kembali menjelajahi lima destinasi wisata di Nusa Penida Barat dan Nusa Penida Timur, pengennya sih bisa explore lebih banyak dan nonton sunset-nya di sana. Aamiin ya. Kamu sudah pernah ke Nusa Penida Barat? Bee juga pengen baca ceritanya, share di kolom komentar ya. Sampai jumpa di tulisan Bee selanjutnya. Terus bersyukur, dan tebar kebaikan. Salam!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berburu Sunset di Pulau Lemukutan

Assalamu'alaikum, halo semuanya! Kalian pernah enggak sih waktu jalan-jalan melakukan hal nekat? Soalnya Bee baru saja melakukan aksi nekat sewaktu traveling  ke Pulau Lemukutan, hehe. Untuk kedua kalinya Bee main ke Pulau Lemukutan, dan di kesempatan ini Bee 'nyempil' di acara Mama, rombongan ibu-ibu. Selama Mama sibuk dengan kegiatannya, Bee main sendiri di sekitar penginapan. Nah menjelang sore, saat bingung mau ngapaian, tiba-tiba 'ting tong' ide muncul di kepala. "Ah, nonton sunset aja kali ya?" batin Bee. Beberapa menit jalan kaki menyusuri deretan rumah, Bee enggak melihat tanda-tanda lokasi buat nonton sunset . "Ya Allah, pintar banget," ucap Bee sendiri sambil tepok jidat, "harusnya cek peta, biar ketauan lokasi dan mataharinya." Btw , sinyal di Pulau Lemukutan yang ada cuma kartu Telkomsel dan IM3 ya. Pas cek google maps , Bee auto kaget. Bagaimana enggak kaget, lokasi matahari terbenam adanya d...

Review Restoran All-You-Can-Eat Terbaik di Indonesia: Mana yang Paling Worth It?

Konsep all-you-can-eat (AYCE) semakin populer di Indonesia, terutama di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Restoran dengan sistem makan sepuasnya ini menawarkan berbagai pilihan hidangan, mulai dari daging panggang, hotpot, hingga makanan khas Jepang dan Korea. Namun, tidak semua restoran AYCE memberikan pengalaman makan yang memuaskan. Untuk itu, Rajakuliner akan membahas beberapa restoran all-you-can-eat terbaik di Indonesia yang paling worth it untuk dicoba. Apa yang Membuat Restoran All-You-Can-Eat Worth It? Sebelum memilih restoran AYCE, ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan: 1. Kualitas dan Variasi Menu Restoran AYCE yang berkualitas biasanya menawarkan berbagai pilihan daging, seafood, sayuran, hingga makanan pendamping seperti nasi, sup, dan dessert. Semakin banyak variasi yang ditawarkan, semakin menarik restoran tersebut untuk dikunjungi. 2. Harga vs. Porsi Harga yang mahal tidak selalu menjamin kualitas terbaik. Restoran AYCE yang worth it adalah...

Pulau Temajo Mempawah Tempat Healing dan Liburan Vibe Bali di Kalimantan Barat

Pulau Temajo Mempawah Tempat Liburan Vibe Bali Kamu pengen jalan-jalan ke Bali? Pengennya di sana foto-foto cantik dengan latar pantainya yang biru, atau sekedar duduk santai di kursi pantainya sambil baca buku favoritmu? Sebagai orang yang tinggal di Kalimantan Barat, perjalanan ke Bali yang jauh, belum lagi biayanya yang tidak sedikit menjadi alasan kita menunda merealisasikan liburan impian. Tapi tenang, Bee menemukan tempat liburan yang vibenya mirip Bali dan masih di Kalimantan Barat. Pulau Temajo Mempawah, Balinya Mempawah. Perjalanan dari Pontianak ke pulau ini tidak memakan waktu lama. Kemarin Bee berangkat jam setengah tujuh, sampai di pulau sekitar pukul sepuluh pagi. Rutenya dari Pontianak kurang lebih dua setengah jam menuju dermaga di Sungai Duri. Buat kamu yang membawa kendaraan sendiri, tersedia tempat parkir inap di sana. Lanjut perjalanan menyeberangi laut menggunakan Kapal Klotok kurang lebih 45 menit hingga satu jam tergantung cuaca dan ombak. Alhamdulillah, saat Bee...